Radiaturrahmah, Radiaturrahmah (2021) Strategi komunikasi dinas pariwisata Kabupaten Bima dalam mempromosikan destinasi wisata. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Radiaturrahmah 170301039.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian yang berjudul Strategi Komunikasi Dinas Pariwisata Kabupaten Bima Dalam Mempromosikan Destinasi Wisata untuk mendapat gambaran serta informasi yang mendalam terkait dengan tekhnik promosi tempat wisata yang di lakukan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Bima. Dalam hal ini bagaimana usaha yang dilakukan oleh Dinas Pariwisata untuk memperkenalkan destinasi wisata melalui media. Adapun media yang digunakan dalam promosi yaitu menggunakan media massa dan promosi secara langsung melalui event dan festival. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, yang sumber primernya diambil dari data kata yang didapatkan dari hasil observasi dilapangan, wawancara dan dokumentasi secara langsung dengan orang-orang yang bersangkutan. Ada beberapa informan yang diambil diantaranya kepala Dinas, sekretaris Dinas, ketua bagian program dan pelaporan, ketua bidang pemasaran, kasi pemberdayaan masyarakat, kasi Informasi dan promosi, staf bidang pengembangan, dan ketua bidang produk dan usaha, dan ketua bidang masyarakat. Jadi jumlah informan seluruhnya adalah 9 orang. Sumber sekundernya berupa kutipan buku, dokumen, arsip, dan catatan lainnya. Kesimpulan yang dihasilkan adalah ada beberapa strategi komunikasi yang dilakukan oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Bima dalam mempromosikan destinasi wisata, yaitu dengan menggunakan media massa sebagai alat promosi dan melalui event-event dan festival baik yang diadakan oleh pihak Dinas Pariwisata sendiri maupun yang diadakan oleh lembaga lain. Ada juga faktor yang mendukung kegiatan promosi yakni adanya kerjasama yang baik antara Dinas Pariwisata Kabupaten Bima dengan Mitra Kerja beberapa kelompok sadar wisata yang sudah terbentuk di beberapa wilayah di Kabupaten Bima. Sedangkan faktor penghambat dari kegiatan promosi adalah terbatasnya dana yang dianggarkan oleh pemerintah sehingga belum dapat memaksimalkan promosi tempat wisata dan kurang maksimalnya infrastruktur jalan yang menuju objek wisata.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: komunikasi; promosi; wisata
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150502 Marketing Communications
20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200105 Organisational, Interpersonal and Intercultural Communication
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Yunita Lestari S.Adm, M.Sos
Date Deposited: 16 May 2023 02:53
Last Modified: 16 May 2023 02:53
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/4257

Actions (login required)

View Item View Item