Yuliani, Yuliani (2022) Implementasi program TPQ Warasatul Anbiya’ dalam pembinaan perilaku sosial keagamaan anak di Desa Sisik Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Yuliani 180602027.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian ini dilatar belakangi oleh perilaku anak-anak yang akan diberikan suatu pembinaan perilaku sosial keagamaan yang dilakukan guna untuk merubah suatu perilaku yang kurang baik menjadi lebih baik. Fokus yang dikaji dalam skripsi ini adalah (1) bagaimana perilaku anak-anak? (2) bagaimana implementasi program TPQ Warasatul Anbiya’ dalam pembinaan perilaku sosial keagamaan anak? (3) bagaimana dampak TPQ Warasatul Anbiya’ terhadap perilaku sosial keagamaan anak di Desa Sisik Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah?. Adapun jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian kualitatif yang menekankan pencarian makna berupa pengertian maupun deskripsi tentang suatu fenomena yang terjadi di lapangan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Sehingga hasil dalam penelitian ini menunjukkan (1) perilaku anak-anak di Desa Sisik sebelum adanya TPQ Warasatul Anbiya’ sudah bisa berkata kotor, mencuri dan meminum minuman keras (2)adapun implementasi program yang dilakukan TPQ Warasatul Anbiya’ dalam melakukan pembinaan adalah dengan cara: melatih sikap sabar santri di TPQ Warasatul Anbiya’, menanamkan nilai-nilai akhlak pada santri, mengajarkan keikhlasan dalam menuntut ilmu, mengajarkan ketaatan kepada Allah Swt. serta menanamkan perilaku tolong menolong.(3) sehingga dampak yang bisa di rasakan dalam melakukan pembinaan perilaku sosial keagamaan anak adalah santri menjadi sabar, perilakunya menjadi lebih baik, lebih mendekatkan diri kepada Allah Swt. melalui shalat tahajjud, bisa menghormati dan menghargai sesama serta tertanamnya sikap kebersamaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: pembinaan; perilaku; sosial; keagamaan
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160801 Applied Sociology, Program Evaluation and Social Impact Assessment
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170111 Psychology of Religion
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170113 Social and Community Psychology
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Jurusan Sosiologi Agama
Depositing User: Yunita Lestari S.Adm, M.Sos
Date Deposited: 16 Jan 2024 04:05
Last Modified: 26 Jul 2024 03:44
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5337

Actions (login required)

View Item View Item