Fauzan Aspar, Muhammad (2022) Stratifikasi sosial dalam kegiatan keagamaan roahan di Desa Ungga, Kecamatan Praya Barat Daya, Kabupaten Lombok Tengah. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Muhammad Fauzan Aspar-.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian ini dilatar belakangi oleh ketertarikan penulis tentang Tradisi Roahan Di Desa Ungga Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah yang dimana tradisi ini bersifat religius dan di dalamnya terdapat stratifikasi sosial. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana bentuk-bentuk dan dampak dari stratifikasi sosial dalam kegiatan keagamaan roahan di desa Ungga Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok tengah. Adapun metode penelitian yang digunakan oleh peneliti yaitu pendekatan fenomologi, sedangkan Teknik pengumpulan data yang digunakan ialah wawancara, observasi dan dokumentasi sedangkan teori yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan teori praktik sosial dari Pierre Bourdieu dan teori kelas sosial dari Karl Marx, sumber data yang dipakai adalah sumber data primer dan sumber data skunder, sumber data yang didapat oleh peneliti bersu mber dari tokoh agama, masyarakat setempat, dan para kiyai yang menjadi peserta roahan. Hasil penelitian yang diperoleh dari tradisi roahan ini yaitu, tradisi roahan ini adalah suatu kegiatan yang bersifat relijius yang dimana dalam menjalankan tradisi roahan ini masyarakat desa Ungga masih pandang bulu yang dimana hanya orang-orang tertentu yang bisa mengikutinya, dan yang dapat mengikuti acara ini adalah mereka yang memiliki modal sosial, seperti mereka yang bergelar sebagai haji, PNS, keturunan orang-orang shaleh dan mereka yang dari kalangan terhormat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: tratifikasi sosial; Tradisi Roahan
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130207 LOTE, ESL and TESOL Curriculum and Pedagogy
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1605 Policy and Administration > 160510 Public Policy
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Jurusan Sosiologi Agama
Depositing User: H Nabil udin
Date Deposited: 09 Jun 2023 02:46
Last Modified: 09 Jun 2023 02:46
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/4392

Actions (login required)

View Item View Item