Abdadi, Irawan (2022) Preferensi strategi belajar siswa dalam pembelajaran bahasa inggris berbicara di Pesantren Nurul Haramain”. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
2022-TBI-Irawan Abdadi_170107040_2022.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA "Mengakui perbedaan siswa merupakan aspek penting yang harus dilekatkan dalam pembelajaran speaking bahasa Inggris. Memiliki strategi dalam belajar inilah yang membuat siswa menjadi pembelajar yang baik. Ini menyiratkan bahwa, penting untuk mengetahui cara belajar yang terbaik untuk setiap individu. Oleh karenanya, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui preferensi strategi belajar siswa dan apakah ada perbedaan yang signifikan terkait dengan preferensi strategi belajar tersebut dengan nilai speaking siswa. Penelitian deskriptif ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan desain survei. Dalam proses pengumpulan data, kuesioner Oxford, Strategy Inventory for Language Learning (SILL) didistribusikan untuk mengetahui strategi yang digunakan oleh siswa. Selain itu, nilai speaking dan strategi belajar siswa diuji melalui pengukuran statistik T-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, strategi yang paling sering digunakan oleh santriwati Pondok Pesantren Nurul Haramain Putri adalah compensation strategies dan strategi yang paling jarang diterapkan adalah affective strategies. Jika melihat perbedaan yang signifikan antara strategi yang digunakan untuk meningkatkan keterampilan berbicara mereka, ini menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan antara nilain speaking dan preferensi strategi belajar bahasa Inggris mereka. Ini menyiratkan bahwa strategi pembelajaran penting dalam memfasilitasi pembelajaran speaking karena siswa masih mempertimbangkan untuk menggunakannya dalam frekuensi yang tinggi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: speaking, strategi pembelajaran, pembelajaran bahasa
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school)
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130204 English and Literacy Curriculum and Pedagogy (excl. LOTE, ESL and TESOL)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Tadris Bahasa Inggris
Depositing User: H Nabil udin
Date Deposited: 05 Sep 2024 05:17
Last Modified: 05 Sep 2024 05:17
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/6285

Actions (login required)

View Item View Item