Usman, Umar (2023) Manajemen kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di MI Nurul Islam Sekarbela Tahun 2023/2024. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Umar Usman 170106125.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

"Manajemen adalah serangkaian proses perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan pengendalian yang terpisah untuk menggunakan sumber daya yang ada secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan. Sebagai seorang pemimpin kepala sekolah harus sadar bahwa keberhasilanya bergantung pada kinerja orang lain seperti guru dan tenaga kependidikan. kinerja guru adalah usaha mengidentifikasi atau mengukur atau menilai atau mengelola pekerjaan yang dilaksanakan oleh pekerja yang dilingkungnya atau organisasinya. Penelitian ini memfokuskan pada bentuk kinerja guru dan manajemen kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di MI Nurul Islam Sekarbela tahun 2023/2024. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Jenis data berupa data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara, dan dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan induktif dan deduktif, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Hasilnya adalah Pertama, Kinerja guru di MI Nurul Islam Sekarbela sebagian sudah baik dan maksimal, hal tersebut dibuktikan dengan kemampuan guru mengelola kelas, menguasai bahan ajar, menguasai media pembelajaran, mengenal dan menyelenggarakan administrasi, menilai prestasi siswa dan menguasai kemampuan interaksi dalam pembelajaran. Akan tetapi sebagian ada yang belum maksimal yang dibuktikan dengan tidak mengikuti tata tertib sekolah dan mengabaikan administrasi pembelajaran. Kedua, Manajemen kepemimpinan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di MI Nurul Islam Sekarbela yaitu meliputi perencanaan (planning), dengan merancang segala bentuk administrasi yang diperlukan di madrasah. Pengorganisasian (organizing), dengan memberikan tugas dan fungsi sesuai dengan kompetensi. Pelaksanaan (actuating), dengan melaksanakan apa yang menjadi rancangan yang telah dibuat. Pengawasan (controlling) dengan melakukan supervise dan pembinaan berkala Kata Kunci: Manajemen, Kepemimpinan Kepala Sekolah, Kinerja Guru"

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130202 Curriculum and Pedagogy Theory and Development
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: H Nabil udin
Date Deposited: 06 Jun 2024 07:04
Last Modified: 06 Jun 2024 07:04
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5957

Actions (login required)

View Item View Item