Kutbi, M. Amin (2023) Sistem zonasi dan implikasinya terhadap sustainibilitas mutu pendidikan di SMAN 1 Narmada. Masters thesis, UIN Mataram.

[img] Text
M. Amin Kutbi 190403022.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Upaya untuk menghadirkan pendidikan yang bermutu salah satunya adalah dengan penataan sistem Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Hal ini dilakukan untuk pemerataan dalam mutu pendidikan di satuan pendidikan dan mendorong partisipasi masyarakat dalam peneyelenggaraan pendidikan. Selain itu, keterbatasan daya tampung sekolah menjadi perhatian dalam penyelenggaraan pendidikan. Peserta didik cenderung memilih sekolah secara terpusat sehingga menyebabkan banyak sekolah yang tidak memiliki peserta didik. Dengan adanya sistem zonasi maka sekolah tidak dapat menyeleksi input yang bagus untuk masuk ke sekolah, karena dalam sistem zonasi hanya dilihat wilayah terdekat dengan sekolah. Apabila siswa berada di wilayah terdekat dengan sekolah meskipun nilainya di bawah rata-rata, maka siswa tersebut memiliki peluang besar untuk masuk di sekolah itu. Penerapan sistem zonasi dalam penerimaan peserta didik baru menyebabkan input peserta didik menjadi bervariasi. Sekolah tidak bisa melakukan seleksi input berkualitas yang akan memberikan implikasi terhadap mutu pendidikan di sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi sistem zonasi peserta didik, implikasinya terhadap sustainibilitas mutu pendidikan di SMA Negeri 1 Narmada. ( Penilitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara terstruktur, observasi, dan dokumentasi. Data dianalisis dengan model interaktif yang terdiri dari data reduction, data display, dan verification. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan meningkatkan ketekunan pengamatan dan triangulasi. Temuan Peneliti menggambarkan (1) implementasi sistem zonasi penerimaan peserta didik baru di SMAN 1 Narmada dilaksanakan sejak pertama kali kebijakan ini diberlakukan (2) Implementasi sistem zonasi memberikan implikasi terhadap sustainibilitas mutu pendidikan di SMA Negeri 1 Narmada, yang dibagi menjadi dua (a) akademik, siswa memiliki prestasi dibidang akademik diantaranya diterima di jalur SMPTN di Perguruan Tinggi Negeri. (b) non akademik, siswa berprestasi dalam setiap lomba, baik tingkat kabupaten, provinsi dan Nasional. (3)Strategi kepala sekolah dalam mempertahankan mutu pendidikan di SMAN 1 Narmada adalah (a) Menentukan dan Menyampaikan Tujuan Sekolah. (b) Melakukan supervise dan evaluasi pembelajaran. (c) Mengkoordinasikan Kurikulum. (d) Memantau perkembangan siswa

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: sistem zonasi; sustainibilitas; mutu pendidikan
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130303 Education Assessment and Evaluation
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130399 Specialist Studies in Education not elsewhere classified
Divisions: Program Pascasarjana > Program Studi Magister Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Yunita Lestari S.Adm, M.Sos
Date Deposited: 30 Oct 2023 03:58
Last Modified: 30 Oct 2023 03:58
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/4927

Actions (login required)

View Item View Item