Buana Gafur, Aji (2023) Perilaku ziarah makam ketaq "datoq lopan" terhadap religiusitas masyarakat Desa Monggas Kecamatan Kopang Kabupaten Lombok Tengah. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
AJI BUANA GAFUR 190602102.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prilaku ziarah makam Ketaq ""Datoq Lopan"", serta untuk mengetahui Ziarah Makam Ketaq ""Datoq Lopan"" terhadap Religiusitas Masyarakat di desa Monggas Kecamatan Kopang Kabupaten Lombok Tengah. Lokasi penelitian di Desa Monggas Kecamatan Kopang Kabupaten Lombok Tengah. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan menggunakan wawancara secara langsung dengan masyarakat. Data yang diperoleh kemudian dikumpulkan lalu diolah dan dianalisis secara deskriptif. Dari hasil analisis, wawancara dan pengumpulan data, hasil penelitian menunjukkan bahwa: Perilaku Ziarah Makam Ketaq ""Datoq Lopan"" di Desa Monggas Kecamatan Kopang Kabupaten Lombok Tengah yaitu tradisi lokal keragamaan warga desa Monggas terdapat budaya yang masih ada sampai saat ini merupakan warisan nenek monyang yang diwariskan kepada keturunannya secara turun-temurun lestari dan terjaga. diantaranya yaitu: ""pertama"" makam Ketaq ""Datoq Lopan"" merupakan salah satu tempat yang dikeramatkan oleh masyarakat desa Monggas. ''kedua'' mejadikan Datoq Lopan sebagai pigur perjuangan penyebaran agama islam di pulau Lombok ketika berkembangnya faham islam wetu telu. ""ketiga"" menjadikan makam Ketaq Datoq Lopan sebagai jalan atau wasilah dalam penyampaian doa' agar cepat dikabulkan oleh sang pencipta alam semesta. Kemudian Ziarah Makam Ketaq ""Datoq Lopan"" terhadap Religiusitas Masyarakat Desa Monggas memberikan pengaruh posititif dan negatif. Berperilaku positif mengingatkan kepada manusia akan arti kehidupan yang nyata terhadap alam akhirat. Sedangkan pengaruh negatif dari pelaksanaan" "ziarah kubur terhadap makam Ketaq tersebut adalah Pelaksanaan ziarah Makam Datoq Lopan di Desa Monggas bagi yang tidak mengetahui tujuan ziarah yang sebenarnya yakni dalam prakteknya sudah dibarengi dengan maksud-maksud lain yang tidak sesuai aturan syara' yang dapat merusak akidah dan menjerumuskan kepada perbuatan yang dapat berpotensi mempersekutukan Allah Swt dengan sesuatu (Syirik).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: perilaku, Ziarah Makam ""Datoq Lopan"", Religiusitas Masyarakat"
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130311 Indonesian Peoples Education
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1601 Anthropology > 160104 Social and Cultural Anthropology
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1604 Human Geography > 160403 Social and Cultural Geography
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Jurusan Sosiologi Agama
Depositing User: H Nabil udin
Date Deposited: 07 Dec 2023 01:57
Last Modified: 07 Dec 2023 01:57
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5202

Actions (login required)

View Item View Item