Sukaza, Robi (2021) Implementasi akad pembiayaan murabahah di BMT Permata Hidayatulluh Lombok Timur perspektif hukum ekonomi syariah. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Robi Sukaza 170201077.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

INDONESIA Mengingat kebutuhan masyarakat selalu mengalami kemajuan dan bertambah yang relatif sangat tinggi, BMT Permata Hidayatullah sebagai lembaga keuangan syariah tidak menutup kemungkinanan ketidak sesuaian dalam akad pembiayaan murabahah. Pembiayaan dengan akad ini menepati posisi tertinggi dibandingkam pembiayaan yang lainnya. Fokus Permasalah di dalam penelitian ini adalah mengapa pihak BMT mempraktikan model akad murabahah di BMT Permata Hidayatullah Lombok Timur. Sedangkan bagaimana tanggapan nasabah pembiayaan murabahah terhadap model akad murabahah di BMT Permata Hidayatullah Lombok Timur dan bagaimana perspektif Hukum Ekonomi syariah terhadap implementasi pembiayaan akad murabahah di BMT Permata Hidayatullah Lombok Timur. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, yang menggunakan teknik pengumpulan data meliputi dokumentasi, serta wawancara. Sedangkan teknik analisisnya analisis deskriptif, yaitu metode yang dipakai untuk membantu dalam menggambarkan keadaan-keadaan atau situasi tertentu serta mengetahui bagaimana mengetahui bagaimana mencapai tujuan yang diinginkan. Data yang diperoleh akan dianalisis dan digambarkan secara menyeluruh dari phenomena yang terjadi pada akad pembiayaan murabahah di BMT Permata Hidayatullah Lombok Timur. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa hal pengadaan barang untuk kegiatan praktek pembiayaan murabahah yang menyerahkan sepenuhnya kepada nasabah pembiayaan murabahah untuk membeli barang sendri setelah dilakukannya proses akad, belum sesuai dengan aturan hukum Islam, dikarenakan seolah BMT menjual barang yang bukan dalam tanggungannya. Adapun telah dijelaskan dalam FATWA DSN MUI NO:04/DSN-MUI/IV/2000 jika bank hendak mewakilkan kepada nasabah untuk membeli barang dari pihak ketiga, akad jual beli murabahah harus dilakukan setelah barang secara prisip menjadi milik bank.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: akad; pembiayaan; murabahah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012703 al-Murabahah
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Yunita Lestari S.Adm, M.Sos
Date Deposited: 02 Mar 2023 05:27
Last Modified: 02 Mar 2023 05:27
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/3847

Actions (login required)

View Item View Item