Sri Mariati, Tia (2022) Penerapan model pembelajaran Two Stay Two Stray untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada Muatan Pelajaran Bahasa Indonesia kelas IV di SDN Dasan Baru Non Inpres Pringgarata Tahun Pelajaran 2021/2022. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Tia Sri Mariati 160106058.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia.Guru tidak melibatkan siswa aktif dalam proses pembelajaran dan guru kurang dalam membimbing siswa dalam pengerjaan tugas kelompok serta kurangnya penggunaan media pembelajaran sehingga mengakibatkan rendahnya hasil belajar siswa. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui model pembelajaran kooperatif Two Stay Two Stray pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Jenis dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan kelas (PTK). Instrument yang di gunakan untuk mengumpulkan data atau informasi adalah lembar observasi untuk mengukur aktivitas guru dan siswa pada saat pembelajaran Bahasa Indonesia, dan tes hasil belajar Bahasa Indonesia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terjadinya peningkatan baik dari hasil belajar siswa, aktivitas guru, maupun aktivitas siswa, yaitu peningkatan hasil belajar siswa dapat dilihat dari meningkatnya ketuntasan klasikal pada setiap siklus, dimana pada siklus I diperoleh 63,88% dan pada siklus II meningkat menjadi 83, 33%. Selain itu, nilai aktivitas guru dan siswa mengalami peningkatan pada siklus I dan II, dimana nilai aktivitas guru siklus I sebesar 73,91% kemudian pada siklus II meningkat menjadi 95,64.% Begitu juga dengan nilai aktivitas siswa pada siklus I dengan nilai sebesar 68,42% kemudian pada siklus II meningkat menjadi 94,73%. Dari data tersebut, penelitian dinyatakan berhasil karena sudah memenuhi kriteria keberhasilan penelitian yaitu ketuntasan klasikal sudah mencapai ≥80 %, kemudian nilai aktivitas guru dan siswa sudah mencapai ≥76 dalam kategori aktif. Dan dengan demikian bisa disimpulkan bahwa model pembelajaran Two Stay Two Stay dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran Bahasa Indonesia kelas IV SDN Dasan Baru Non Inpres Pringgara Tahun Pelajaran 2021/2022.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran two stay two stray; hasil belajar; bahasa indonesia
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2003 Language Studies > 200313 Indonesian Languages
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: nur noer nur
Date Deposited: 01 Dec 2022 01:57
Last Modified: 01 Dec 2022 01:57
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/3387

Actions (login required)

View Item View Item