Rismayanti, Dian (2020) Analisis faktor- faktor yang mempengaruhi minat mahasiswa menabung di bank syariah: studi kasus mahasiswa UIN Mataram Jurusan Perbankan Syariah angkatan 2016. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Dian Rismayanti 160205274.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Mahasiswa merupakan salah satu pangsa pasar yang layak dipertimbangan oleh bank untuk menambah jumlah nasabah mereka. UIN Mataram adalah salah satu perguruan tinggi yang jumlah keseluruhan mahasiswa mencapai ribuan. Dengan jumlah Mahasiswa Jurusan Perbankan syariah secara khusus 1091. Hal ini memperlihatkan bahwa besarnya jumlah mahasiswa khususnya Jumlah mahasiswa Jurusan perbankan syariah, yang paham akan dunia perbankan syariah sangat mendukung untuk dijadikan pertimbangan oleh pihak perbankan sebagai salah satu segmen pasar yang sangat potensial untuk menambah penghimpunan dana masyarakat. Untuk itu dilakukan penelitian ini uuntuk melihat faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi minat menabung mahasiswa di bank syariah. Faktor faktor yang digunakan dalam penelitian ini meliputi fakto pemahaman, faktor produk dan faktor pelayanan. Data yang diperoleh merupakan data primer yang didapatkan melalui penyebaran kuesioner sebanyak 152 responden. Data yang sudah diperoleh kemudian diolah menggunakan SPSS 23 dengan melakukan uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukan faktor Pemahaman tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap minat mahasiswa menabung di Bank Syariah, Faktor Produk dan faktor pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah mahasiswa menabung di Bank Syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: bank syariah; menabung; mahasiswa
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Yunita Lestari S.Adm, M.Sos
Date Deposited: 02 Jun 2022 08:46
Last Modified: 02 Jun 2022 08:46
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/2465

Actions (login required)

View Item View Item