Cahyadi, Haris (2016) Kreativitas Mahasiswa dalam Pembuatan Media Pembelajaran pada Mata Kuliah Workshop Matematika Tahun Akademik 2015/2016. Other thesis, UIN Mataram.

[img] Text
HARIS CAHYADI151124062.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian ini bertujuan untuk melihat kreativitas mahasiswa dalam pembuataan media pembelajaran pada mata kuliah Workshop Matematika dari segi karakteristik kreativitas menurut Donald J. Trefingger. Objek dalam penelitian ini adalah kreativitas mahasiswa dalam pembuatan media pembelajaran, dan subjek penelitian ini adalah mahasiswa Program Studi Tadris Matematika IAIN Mataram yang menempuh materi kuliah Workshop Matematika pada tahun Akademik 2015/2016. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif berjenis studi kasus. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode wawancara dan dokumentasi. Adapun metode yang digunakan dalam menganalisis data adalah deskriptif kualitatif dengan tahapan merangkum data dari hasil wawancara, menampilkan dalam bentuk tabel, dan melakukan verifikasi data. Ada tiga aspek karakteristik kreativitas yang dijadikan tolak ukur dalam proses analisis data, yaitu Fluency, Fexibility, dan Originality. Dari hasil analisis data berdasarkan tiga aspek di atas, ditemukan hasil sebagai berikut. Pertama berdasarkan aspek Fluency ditemukan bahwa mahasiswa sudah mampu menghasilkan sejumlah ide atau gagasan dalam membuat/merancang sebuah media pembelajaran dari suatu materi pelajaran. Kedua, berdasarkan aspek Flexibility, ditemukan bahwa rata-rata mahasiswa sudah mampu memberikan berbagai sudut pandang dari suatu materi pelajaran. Yang ketiga atau yang terakhir, berdasarkan aspek Originality, ditemukan bahwa mahasiswa sudah mampu membuat sebuah media pembelajaran yang baru di Program Tadris Matematika.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: kreativitas; media pembelajaran; workshop; matematika;kreativitas mahasiswa
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Tadris Matematika
Depositing User: H Nabil udin
Date Deposited: 30 Jul 2024 04:30
Last Modified: 30 Jul 2024 04:30
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/775

Actions (login required)

View Item View Item