Zakia Mardoti, Muslimah (2024) Problematika pembelajaran maharatul i _menggunakan metode audio lingual mahasiswa semester 1 Universitas Islam Negeri Mataram Tahun Akademik 2023/2024 Muslimah Zakia Mardoti 200102123. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Muslimah Zakia Mardoti 200102123.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA "Penelitian ini bertujuan untuk pertama mengetahui penggunaan media audio lingual pada pembelajaran maharatul istima' semester 1 Universitas Islam Negeri Mataram, kedua mengetahui apa saja problematika pembelajaran maharatul istima' dengan menggunakan metode audio lingual semester 1 universitas islam negeri mataram. Adapaun metode penelitian yang digunakan peneliti ialah metode kualitatif deskriptif karena data yang diperoleh dilapangan lebih banyak bersifat informasi dan keterangan, agara peneliti mendapatkan data yang lebih akurat peneliti menggunakan teknik pengumpulan data dengan melakukan observasi, wawancara serta dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) penggunaan metode audio lingual pada pembelajaran maharatul istima' cukup bagus dalam melatih maharatul istima' mahasiswa. Karena dari audio tersebut mahasiswa dapat memperoleh kosa kata dan juga kalimat yang bersumber langsung dari penutur aslinya. Dan juga pada proses pembelajaran istima' ini mereka tidak hanya belajar ketika pada jam perkuliahan tetapi juga dianjurkan untuk tetap mendengarkan istima' berbahasa Arab minimal 30 menit dalam sehari. 2) problematika dalam pembelajaran maharatul istima' dengan menggunakan metode audio lingual ini ada beberapa permasalahan dimulai dari permasalahan terkait dengan media yang terdapat di jurusan sudah banyak yang rusak seperti lab bahasa, lab terpadu, air phone serta lcd. Adapaun problematika yang dihadapi oleh mahasiswa antara lain: a) mahasiswa sulit memahami audio yang didengar karena terlalu cepat dan kurang jelas dalam penguapannya, b) kurang memahami makna dari mufrodat bahasa Arab yang didengar, c) masih keliru dalam mendengarkan huruf-huruf yang memiliki persamaan dalam penyebutannya. Solusi yang dilakukan oleh dosen mata kuliah maharatul istima' dalam mengatasi problematika tersebut ialah: a) Dengan adanya gadget/hp dosen memanfaatkan media tersebut menganjurkan mahasiswa mahasiswa dalam sehari minimal 30 menit untuk mendengarkan audio bahasa Arab baik itu dari aplikasi YouTube, Facebook serta Instagram serta mentraskip salah satu audio dari beberapa audio yang sudah di dengarkan, b) awal sebelum melakukan perkuliahan jurusan sudah melakukan plas man test untuk mengklasifikasikan kemampuan berbahasa mahasiswa, c) untuk memeriksa kembali sejauh mana pemahaman mahasiswa dosen akan memantau dengan mengecek melalui aplikasi google classroom siapa saja yang sudah mengirim link audio yang telah didengar dalam sepekan itu serta akan diperkuat lagi dengan dosen akan melakukan pengetesan pada masing-masing mahasiswa ketika proses perkuliahan di kelas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Problematika, Pembelajaran maharatul istima', Metode audio lingual"
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130201 Creative Arts, Media and Communication Curriculum and Pedagogy
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130212 Science, Technology and Engineering Curriculum and Pedagogy
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021402 Maharat al-Istima' (Listening Skill)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: H Nabil udin
Date Deposited: 03 Jun 2024 02:02
Last Modified: 03 Jun 2024 02:02
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5916

Actions (login required)

View Item View Item