Handayani, Hariyati (2022) Analisis pengembangan sumber daya manusia dalam upaya meningkatkan mutu pelayanan nasabah di Bank Syariah Indonesia cabang Mataram. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Hariyati Handayani_170502167.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

INDONESIA Manusia sebagai sumber daya manusia (SDM), keberadaannya sangat penting dalam suatu perusahaan dan bisnis, karena SDM menunjang perusahaan melalui karya, bakat, kreativitas, dan peran nyata seperti yang disaksikan dalam setiap perusahaan maupun organisasi. Kemampuan individual manusia akan menentukan kemungkinan terserap sebagai SDM pada suatu perusahaan. SDM yang berkualitas merupakan salah satu faktor yang menetukan mutu suatu perusahaan .Oleh karena itu, penelitian ini mengkaji tentang upaya pengebangan dan pelatihan SDM pada PT. BSI Kantor Cabang Mataram dalam meningkakan mutu pelayanan kepada nasabah.Penelitian menggunakan metode kualitatif deskriptif, yaitu, suatu teknik analisis data yang menggambar seluruh data yang diperoleh dari hasil obersvasi, wawancara, dan dokumentasi pada beberapa pegawai di PT. BSI Kantor Cabang Mataram.Hasil penelitian pada PT. BSI Kantor Cabang Mataram menunjukkan bahwa pengembangan SDM di PT. BSI kantor Cabang Mataram dilakukan dengan memberikan beberapa pelatihan yaitu pertama, metode pendidikan, yang terdiri dari metode kuliah atau ceramah dan metode diskusi. Kedua, metode pelatihan terdiri dari , training on the job, meliputi metode job rotation, penugasan, pembimbingan, pelatihan posisi. Dan metode off the job trainingmeliputi ,training in class.Tujuan pelatihan dan pengembangan SDM ini untuk meningkatkan pengetahuan dan skill karyawan yang akan berdampak kualitas pelayanan yang diberikan kepada nasabah. Hal ini tercermin dalam dimensi excellent service, seperti tangibles (bukti fisik), assurance (jaminan), reability (kendala), emphaty (pemberian perhatian), responsiveness (ketanggapan).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: kinerja; pegawai; kualitas; pelayanan
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150305 Human Resources Management
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Perbankan Syariah
Depositing User: Yunita Lestari S.Adm, M.Sos
Date Deposited: 27 Mar 2024 01:32
Last Modified: 27 Mar 2024 01:32
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5701

Actions (login required)

View Item View Item