Anisah, Sri (2023) Strategi pengembangan wisata pantai lariti di Desa Soro Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Sri Anisah_190302010.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian ini mengkaji tentang Strategi Pengembangan Wisata Pantai Lariti Di Desa Soro Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Lariti bisa dikatakan sudah berkembang lumayan bagus. Hanya saja minimnya dukungan moral dan materi serta masih kurang pelibatan stakeholder baik dari pemerintah selaku pengambil kebijakan, pelaku industri pariwisata dan masyarakat setempat. Oleh karena itu, diperlukan adanya strategi khusus agar mendapatkan hasil sebagaimana yang telah direncanakan. Serta harus ada kesadaran dari pemerintah setempat dan masyarakat, karena bukan hanya Lariti yang dikembangkan melainkan paradigma masyarakatnya yang dimana identik dengan kekerasan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu metode observasi,wawancara, dan dokumentasi. Dengan demikian penelitian ini berasal dari hasil wa-wancara, rekaman, serta dokumentasi. Sehingga dapat menggambarkan objek penelitian saat dilakukannya penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, dengan adanya wisata Pantai Lariti sedikit mengurangi angka pengangguran di Desa Soro dan mengurangi kenakalan remaja. Oleh karena itu, peran dan eksistensi dari pemerintah dan masyarakat setempat sangatlah dibutuhkan dalam mengembangkan Lariti agar dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi, mengatasi pengangguran, melestarikan alam dan lingkungan, memajukan kebudayaan serta mempercepat pembangunan suatu Desa secara terpadu untuk mendorong sosial, budaya dan ekonomi Desa.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: strategi pengembangan; pariwisata
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: nur noer nur
Date Deposited: 27 Feb 2024 07:21
Last Modified: 27 Feb 2024 07:21
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5573

Actions (login required)

View Item View Item