Nurhaliza, Yesi (2023) Peran unit layanan sosial PT Tekad Jaya Abadi Masbagik Terhadap Pemberdayaan Pekerja Migran Indonesia Di Luar Negeri. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Yesi Nurhaliza_190302070.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Skripsi ini berjudul “Peran Unit Layanan Sosial PT Tekad Jaya Abadi Masbagik Terhadap Pemberdayaan Pekerja Migran Indonesia di Luar Negeri”. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengungkapan peran unit layanan sosial PT Tekad Jaya Abadi Masbagik dalam memverdayakan pekerja migran indonesia yang bekerja diluar negeri. Penelitian ini dilakukan dengan penelitian kualitatif dan menggunakan studi kasus. Data primer dikumpulkan melalui wawancara mendalam dengan anggota Unit Layanan Soial PT Tekad Jaya Abadi Masbagik serta pekerja migran indonesia yang menjadi subjek penelitian. Selain itu data sekunder juga dikumpulkan melalui studi dokumentasi dan literatur terkait. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Unit Layanan Sosial PT Tekad Jaya Abadi Masbagik memiliki peran penting dalam ppemberdayaan pekerja migran indonesia di luar negeri. melaui program programnya unit ini memberikan bantuan sosial, pendidikan, pelatihan keterampilan, serta dukungan psikososial kepada pekerja migran indonesia. Program program ini bertujuan untuk meningkatkan kesejahtraan dan kemandirian pekerja migran indonesia, sehingga mereka dapat menghadapi tantangan dan memanfaatkan peluang ditempat kerja diluar negeri. Penelitian ini juga mengidentifikasikan beberapa faktor pendukung dan hambatan dalam Peran Unit Layanan Sosial PT Tekad Jaya Abadi Masbagik. Faktor pendukung meliputi komitmen dan dedikasi anggota unit, Kerjasama dengan berbagai pihak terkait, dan dukungan finansial yang memadai. Sementara dengan itu, faktor hambatan meliputi keterbatasan sumber daya, kendala birokrasi dan kurangnya pemahaman dan kesadaran tentang hak-hak pekerja migran indonesia. Penelitian ini diharapkan memeberikan pemahaman yang lebih baik tentang Peran Layanan Sosial PT Tekad Jaya Abadi Masbagik dalam pemberdayaan pekerja migran indonesia diluar negeri. hasil penelitian ini juga diharapkan dapat menjadi masukan bagi pemerintah, lembaga terkait dan organisasi non- pemerintah dalam meningkatkan perlindungan dan kesejahtraan pekerja migram indonesia serta memperbaiki sistem pelayanan sosial bagi mereka.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: unit layanan sosial; peran layanan
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Jurusan Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: nur noer nur
Date Deposited: 22 Feb 2024 03:07
Last Modified: 22 Feb 2024 03:07
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5494

Actions (login required)

View Item View Item