Rabiatussamiah, Siti (2023) Pengaruh model pembelajaran Poe (Predict-Observe-Explain) terhadap Keterampilan Proses Sains Siswa Pada Materi Titrasi Asam Basa Kelas XI di Ma NW Putri Narmada. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Siti Rabiatussamiah_190109025.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA Pembelajaran Kimia di MA NW Putri Narmada belum sepenuhnya melakukan kegiatan praktikum. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya waktu dalam melaksanakan pembelajaran. Guru hanya terfokus pada pembelajaran konsep saja dan selama pembelajaran guru belum pernah mengukur keterampilan proses sains siswa. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran POE (Predict-Observe-Explain) terhadap keterampilan proses sains siswa pada materi titrasi asam basa kelas XI di MA NW Putri Narmada. Jenis penelitian adalah kuasi eksperimen. Teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 40 siswa. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu lembar observasi dan tes esai keterampilan proses sains siswa. Berdasarkan data uji hipotesis menggunakan indenpendent sampel test didapatkan nilai signifikan 0,003 < 0,05 yang artinya bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara keterampilan proses sains pada kelas eksperimen dan kelas kontrol. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran POE (Predict-Observe-Explain) terhadap keterampilan proses sains siswa pada materi titrasi asam basa kelas XI di MA NW putri Narmada.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Proses Sains, Model pembelajaran POE (Predict-Observe-Explain), Titrasi Asam Basa.
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130212 Science, Technology and Engineering Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Tadris Kimia
Depositing User: nur noer nur
Date Deposited: 16 Feb 2024 02:45
Last Modified: 16 Feb 2024 05:05
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5420

Actions (login required)

View Item View Item