Misla’ah, Misla’ah (2022) Pola interaksi sosial simbolik umat muslim dan hindu di Dusun Rendang Bajur Desa Tamansari Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Misla’ah 170602015.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

INDONESIA Pola interaksi sosial masyarakat Muslim dan Hindu di Dusun Rendang Bajur Desa Taman Sari Kecamatan Gunungsari masih sangat baik. Dalam hal ini peneliti menggali mengenai Pola interaksi Umat Muslim dan Hindu, dalam proses berinteraksi antar umat beragama. Bagi setiap pemeluk agama harus paham atas pemaknaan dari toleransi itu sendiri supaya antar umat beragama bisa hidup rukun dan saling menghargai antar sesamanya. Tujuan dalam penelitian ini adalah ingin mengetahui bagaimana pola interaksi umat Muslim dan Hindu di dusun Rendang Bajur Desa Tamansari Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat. Kedua penelitian ini ingin melihat apa yang menjadi faktor pendukung dan penghambat terbentuknya pola interaksi Umat Muslim dan Hindu di Dusun Rendang Bajur Desa Tamansari Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat. Penelitian ini menggunakan jenis pendekatan kualitatif Deskriptif, metode yang digunakan yaitu: observasi partisipan, wawancara terstruktur dan dokumentasi. Hasil penelitian ini, menunjukkan bahwa pola interaksi sosial Umat Muslim dan Hindu di dusun Rendang Bajur masih menjaga keutuhan tali persaudaraan, menjunjung tinggi toleransi, dan hidup rukun. Dilihat dari faktor pendukung dan penghambat pola interaksi sosial Umat Muslim dan Hindu di Dusun Rendang Bajur masih mengutamakan toleransi dan saling memahami satu sama lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: interaksi sosial; agama; masyarakat
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160801 Applied Sociology, Program Evaluation and Social Impact Assessment
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1608 Sociology > 160803 Race and Ethnic Relations
Divisions: Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama > Jurusan Sosiologi Agama
Depositing User: Yunita Lestari S.Adm, M.Sos
Date Deposited: 11 Jan 2024 01:35
Last Modified: 11 Jan 2024 01:35
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/5308

Actions (login required)

View Item View Item