Hasyim, Roslin (2023) Peran guru dan orang tua dalam meningkatkan minat membaca peserta didik Kelas III dI SDN 1 Batu Putih Tahun Pelajaran 2022/2023. Undergraduate thesis, UIN Mataram.

[img] Text
Roslin Hasyim 170106054.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Penelitian ini dilatar belakangi oleh pengamatan peneliti yang dilakukan peneliti di SDN I Batu Putih, peneliti menemukan bahwa masih ada siswa yang mengalami kesulitan dalam mengikuti pelajaran dengan baik hal itu didasari oleh kemampuan dan minat membaca siswa masih sangat kurang. Fokus dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peran guru dan orang tua dalam meningkatkan minat membaca peserta didik di SDN I Batu Putih, untuk mengetahui kendala-kendala yang dihadapi guru dan orang tua dalam meningkatkan minat membaca peserta didik. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data dilaksanakan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan mengumpulkan data, mereduksi data, dan menyajikan data. Sedangkan keabsahan data dilakukan dengan trianggulasi yang terdiri dari trianggulasi teknik, trianggulasi sumber, dan trianggulasi waktu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Peran guru dan orang tua dalam meningkatkan minat membaca peserta didik dilakukan dengan membuatkan jadwal membaca di perpustakaan dengan kontrol dan pengawasan langsung oleh guru kelas. 2) Orang tua di rumah membuatkan jadwal untuk anaknya belajar dan membaca dengan kontrol dan pengawasan langsung oleh orang tua. Kendala yang dihadapi guru dan orang tua yaitu, karakter siswa yang sulit diajak bicara dan pengalaman mengajar diranah sekolah dasar. Orang tua di rumah yang menjdi kendalanya yaitu, anak sulit diatur dan disuruh ketika sudah bermain HP, Cepat bosan ketika belajar dan membaca buku.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Peran guru; peran orang tu; minat membaca
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: nur noer nur
Date Deposited: 08 Jun 2023 04:26
Last Modified: 08 Jun 2023 04:26
URI: http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/4377

Actions (login required)

View Item View Item