Susilawathi, Heny (2019) Peningkatan hasil belajar siswa melalui penggunaan media peta pada mata pelajaran IPS di kelas V MI Maraqitta’limat Gelumpang Mamben Daya Lombok Timur Tahun Ajaran 2018/2019. Undergraduate thesis, UIN Mataram.
![]() |
Text
Heny Susilawathi 151149242.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
INDONESIA Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar dalam mata pelajaran ilmu pengetahuan sosial yang dilakukan dengan penggunaan media peta untuk meningkatkan hasil belajar siswa tentang mengenal kerangaman kenampakan alam dan buatan serta pembagian wilayah waktu di Indonesia dengan menggunakan peta pada siswa kelas V MI Maraqitta’limat Gelumpang Mamben Daya Lombok Timur. Subyek penelitian ini adalah seluruh siswa kelas V MI Maraqitta’limat Gelumpang Mamben Daya Lombok Timur yang berjumlah 25 siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari 2 siklus, masing masing siklus terdiri dari 2 kali pertemuan. Setiap siklus dilaksanakan melalui 5 tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, evaluasi dan refleksi pada setiap siklus. Data penelitian diperoleh melalui observasi dan tes. Data observasi penelitian guru dan siswa pada penggunaan media peta dianalisis dalam presentase. Data tes hasil belajar siswa dianalisis berdasarkan presentase ketuntasan belajar klasikal. Dari hasil tes evaluasi siklus 1 siswa kelas V yang berjumlah 25 siswa semuanya mengikuti tes. Setelah diadakan tes evaluasi, dari 25 siswa 13 yang sudah mencapai ketuntasan belajar, sedangkan 12 siswa belum mencapai ketuntasan nilai rata-rata yaitu 66% dengan nilai ketuntasan klasikal sebesar 52%, artinya 13 siswa telah mencapai ketuntasan KKM yaitu 70 sedangkan 12 siswa belum mencapai KKM. Siklus 1 belum mencapai hasil yang maksimal karena belum mencapai keuntasan klasikal 85% seperti yang telah di tentukan sebelumnya sehingga penelitian dilajutkan ke siklus II. Adapun pada siklus II hasil evaluasi siswa telah mencapai ketuntasan klasikal 92% dengan rata-rata 88% dengan kata lain 23 siswa telah tuntas, 2 siswa tidak tuntas. Keseluruhan hasil penelitian pada siklus II mengalami peningkatan terutama hasil belajar siswa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | hasil belajar; media belajar; media peta |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130201 Creative Arts, Media and Communication Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Yunita Lestari S.Adm, M.Sos |
Date Deposited: | 22 Jul 2021 04:12 |
Last Modified: | 22 Jul 2021 04:12 |
URI: | http://etheses.uinmataram.ac.id/id/eprint/1030 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |